BANTUL – Pimpinan Ponpes Roudlotul Fatihah Pleret, Bantul Yogyakarta K.H. Muhammad Fuad Riyadi alias Gus Fuad membeberkan tujuh ciri tokoh maupun kelompok radikal. Salah satunya, adalah anti Pancasila.
“Radikalisme bibit teroris ciri pertama adalah anti Pancasila, Takfiri (suka mengkafirkan),” tegas Gus Fuad, hari ini.
Ciri selanjutnya, kata dia, suka mengajak rakyat untuk membenci siapapun yang sedang menjadi Pemerintah. Kelompok mereka eksklusif tidak toleran.
“Mereka anti budaya, anti tradisi, mereka menyerang dan membutuhkan serta menjelek-jelekkan budaya dan tradisi,” tuturnya.
Selain itu, tambah Gus Fuad, ciri lainnya adalah mereka anti ulama tasawuf, anti ulama tareqat. Sejak dulu mereka ulama menyerang dan menjelakan serta memfitnah ulama tareqat dan tasawuf
Dan mereka selalu hanya berbicara masalah fiqh, masalah hukum tidak dikaitkan dengan yang lain dan cara mendekati fiqh mereka sangat kaku.
“Mereka selalu dalam mengelabui masyarakat dengan mengandalkan dalil-dalil. Padahal dalil adakalanya benar, adakalanya dalil palsu, adakalanya dalil yang benar ada, mereka plesetkan pengertiannya,” pungkasnya.