Kawal Pemerintah Bentuk DOB Papua, LMP DKI Jakarta : Jangan Terpengaruh Hoaks Pemecah Belah NKRI!

Jakarta – Ratusan massa dari Organisasi Masyarakat Laskar Merah Putih ( LMP ) DKI Jakarta melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung Kementrian dalam Negri, Jakarta Pusat, Selasa (12/4/2022).

Sehubungan dengan adanya rencana dari pemerintah untuk melakukan pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) di Provinsi Papua berdasarkan terbitnya Undang-Undang (UU) Nomor 2 Tahun 2021 tentang Perubahan kedua atas UU Nomor 21 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus bagi Papua yang mengamanatkan pembentukan daerah baru di wilayah Papua, Dalam aksi unjuk rasa di Kemendagri, adapun tuntutan Laskar Merah Putih ( LMP ) DKI Jakarta yang disampaikan oleh H. Agus Salim sebagai berikut :

Bacaan Lainnya

•Kami mendukung pemerintah dalam pemekaran daerah/pembentukan daerah otonomi baru, dimana tujuan DOB tersebut untuk Percepatan pelayanan kepada masyarakat, Percepatan pertumbuhan kehidupan demokrasi, Percepatan pertumbuhan pembangunan ekonomi daerah, Percepatan pengelolaan potensi daerah, Peningkatan keamanan dan ketertiban serta Peningkatan hubungan yang serasi antara pusat dan daerah.

•Laskar Merah Putih mengajak seluruh masyarakat Indonesia bersama-sama memerangi maraknya berita dan informasi hoaks atau berita palsu mengenai hal negative pembentukan Daerah Otonom Baru (DOB) Papua, Hal ini akan berdampak negatif terhadap proses edukasi di Indonesia berupa munculnya kekhawatiran bahwa masyarakat akan berlaku apatis pada setiap kebijakan pemerintah. Oleh karena itu, LMP mengajak kepada seluruh masyarakat untuk mendukung Polri sebagai salah satu lembaga pemangku kepentingan di bidang penegakan hukum yang sedang berupaya menanggulangi dan memberantas maraknya berita dan informasi hoaks.

Pos terkait